Official Blog of Nugi Nugraha || Member of Google Corp & Blogger - Since 2011 || Copyrights 2011 - 2024 by Personal Blog & Google

Kamis, 01 Maret 2018

Rasa Bosan Dalam Hubungan


IG:nuginugraha.id

Buat kamu yang sudah menjalin hubungan asmara untuk waktu yang cukup lama, pastilah kamu tidak melulu merasa sayang sama dia, tidak melulu kangen, ingin bertemu, ingin manja-manjaan dan selalu bersama-sama nempel kesana kemari. Tentunya rasa bosan pernah menghampirimu.


Meski hanya sakali kamu pernah merasa berada disatu titik dimana kamu benar-benar bosan pada pasangan kamu dan bosan dengan semua yang biasa kamu lakukan dengan pacar kamu.


Padahal sebelumnya perasaan kamu benar-benar menggebu-gebu, sampai-sampai kamu ingin membawa dia bahkan ke kamar mandi dan ke kamar tidur karena saking takut kehilanganya.


- Sesuatu yang Dilakukan Secara Berulang-ulang Memang Bisa Menimbulkan Rasa Bosan -


Wajar memang kalau seseorang mengalami yang namanya rasa bosan dalam menjalani rutinitas. Karena memang sesuatu yang dilakukan secara berulang-ulang akan menimbulkan kejemuan.


Bahkan rasa bosan itu bukan hanya bisa dirasakan saat berpacaran atau sama pasangan, kamu pasti merasa bosan untuk makan atau minum sesuatu yang biasa atau sering kamu makan dan minum.


Begitu juga dengan hubungan, tiba-tiba kamu akan mersa bosan menemui dia, menghubungi dia dan semacamnya.


Bosan merupakan hal negatif yang bersemayam dalam diri seseorang dan dalam hitungan sekejap pun dapat muncul seketika. Hal ini bisa sangat merugikan kamu apabila rasa bosan itu muncul tanpa adanya tindakan untuk mengantisipasi.


Jadi dalam hal ini yang perlu dilakukan adalah mengalihkan kebosanan lewat kegiatan lain yang positif entah kamu melakukannya sendirian atau bersama pasangan kamu sehingga rasa bosan itu tidak sering datang.


- Percayalah Rasa jenuh Dan Bosan yang Datang Kala Itu Hanyalah Cobaan Dalam Hubungan, Bukan Tanda Buat kamu Dan Dia Putus -


Rasa bosan dalam menjalin hubungan atau pada pasangan itu sedianya adalah sebuah ujian untuk menguji kesabaran dan kesetian kamu dan dia.


Jika rasa bosan pada pasangan atau hubungan kamu itu datang berarti tandanya hubungan kamu dan dia sedang diuji.


Disitulah kamu bisa melihat sampai sejauh mana kamu dan dia bisa sama-sama saling memperjuangkan ketika kesulitan atau masalah datang.


Ini seolah sebuah ujian agar kamu siap atau tangguh ketika ujian lebih besar datang menghampiri hubunganmu di masa yang akan datang.


Kalau rasa bosan ini datang ini bukan tandanya bahwa kamu dan dia sudah tidak saling memiliki kecocokan.


Lebih tepatnya lagi kecocokan kamu dan dia sama-sama sedang diuji. Karena itu cobalah untuk sama-sama saling mendukung melewati rasa bosan itu.


- Rasa Bosan dan Jenuh Itu ‘Normal’ Semua Pasangan Pasti Pernah Mengalaminya -


Dikatakan normal karena semua pasangan bisa mengalaminya, bukan hanya kamu saja. Namun tergantung dari masing-masing mereka bagaimana menghadapinya. Setiap pasangan itu punya cara tersendiri untuk mengatasinya.


Jika diumpamakan bosan itu sama seperti nasehat yang mengatakan hidup itu bagaikan roda yang berputar, kadang kamu akan di atas dan kadang kamu akan di bawah.


Karena itu tidak perlu risau saat kamu dan pasanganmu menemui atau mengalami bosan karena itu adalah sesuatu yang lumrah, semua pasangan pasti menemui atau bertemu dengan titik kebosanan, bosan yang benar-benar bosan.


- Jika Kamu Berhasil Melewatinya, Rasa Cinta Dan Sayangmu Akan Kembali Normal Seperti Sebelumnya -


Nanti saat kamu sudah bisa melewati situasi (rasa bosan) tersebut maka hubunganmu, perasaan cinta dan sayangnya kamu pada pasangan kamu pasti akan kembali normal lagi seperti sedia kala.


Perasaan itu bisa tetap sama atau lebih sayang bergantung bagaimana kamu mengatasi rasa bosan yang sedang kamu rasakan saat itu.


- Rasa Bosan Itu Memang Menjebak, Kalau Kamu Terperangkap di Dalamnya Maka Kemungkinan Putus Sangat Nyata -


Apabila kamu terjebak tidak bisa mengatasi rasa bosan tersebut tentu saja kamu akan memutuskan untuk mengakhiri hubungan kamu.


Karena kadang ketika rasa bosan itu datang, pertengkaran akan sering terjadi dan kamu mulai mengira bahwa pasangan kamu sudah tidak setia, atau kamu mulai merasa tidak nyaman dengan si dia, padahal itu hanyalah ujian.


Jangan heran kalau setelah kamu memutuskan untuk bubaran tiba-tiba kamu merasa menyesal dan merasa ingin balikan lagi sama si dia.


---------------

Artikel ini saya copy dari "BLOG DUAPAH" pertama kali buka sih, kebetulan juga saat saya memposting ulang artikel ini pada kenyataannya memang hampir sama, mungkin lebih tepatnya memang sama. 


Tapi mudah-mudahan saja saya bisa mengatasinya, lagian hubungan yang normal itu memang akan mengalami fase seperti itu, persis sama dengan yang ditulis pada artikel di atas. 

I love you, BĂŠ. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar kamu disini!👇✌️😁